26 Apr 2021

Masker yang Tepat Bantu Cegah Penularan COVID-19

Covid-19 hingga saat ini masih terus menjadi pandemi dan menjadi momok mengerikan bagi banyak orang. Walaupun demikian, masyarakat mau tidak mau harus beradaptasi dengan kenormalan baru atau yang sering disebut dengan istilah new normal sebagai penyesuaian baru dalam tatanan kehidupan, yang mendorong masyarakat untuk berperilaku hidup bersih dan sehat.

Hal ini adalah  bagian dari upaya pemerintah untuk memastikan roda ekonomi kembali berjalan dan merupakan langkah percepatan penanganan Covid-19 dalam bidang kesehatan, sosial maupun ekonomi. 

Fase ini menuntut kita untuk lebih disiplin dalam melakukan kebiasaan yang mungkin dulunya sangat jarang dilakukan sebelum virus merebak sebagai upaya perlindungan diri dan orang lain agar terhindar dari penularan Covid-19.

Apa saja yang harus dan perlu kita bawa saat menghadapi kenormalan baru ini? Pada dasarnya kita perlu membawa barang-barang yang dapat mendukung upaya pencegahan Covid-19. Barang-barang yang harus kita bawa contohnya seperti masker, pelindung wajah (face shield), sabun cuci tangan / hand sanitizer, tisu basah dan kering, alat makan dan minum pribadi, alat ibadah pribadi dan yang terakhir, tetap menjaga jarak ketika berinteraksi dengan orang lain.

Salah satu alat pelindung diri yang paling penting dan wajib tersedia adalah masker. Saat ini ada beberapa jenis masker yang bisa kita pilih sesuai dengan kebutuhan dan kita perlu mengetahui akan kemampuan daya saring terhadap polusi, bakteri dan partikel dari masker yang dipilih. 

Kita juga perlu tahu bahwa penggunaan masker yang ditujukan untuk masyarakat umum dan tenaga medis mempunyai jenis dan standar yang berbeda-beda, karena beberapa jenis masker memiliki fungsi hanya sebagai pelindung kontaminasi polusi dari luar, dan beberapa jenis masker yang lain memiliki fungsi yang dapat meminimalisir penyebaran virus dan penyakit. 

Selain dari jenis masker yang kita pilih, sebenarnya ada permasalahan yang sering dikeluhkan oleh para pengguna masker terutama ketika menggunakannya dalam jangka waktu yang lama. 

Keluhan tidak nyaman disertai rasa sakit di bagian telinga merupakan keluhan yang sering dialami akibat tekanan dari karet telinga yang terlalu ketat dan kaku, sehingga pemakai jadi tidak disiplin dan menempatkan masker pada posisi yang salah, seperti ditempatkan di area dagu, leher atau masker dilepas dan digantungkan di satu sisi telinga saja. 

 

Berdasar permasalahan di atas, maka Bagus Group yang selama ini menyuplai produk perawatan pribadi seperti popok dewasa merek Entrust Gold, popok alas merek Entrust Underpad Gold, dan pembalut wanita merek Nina Anion menawarkan solusi dengan memproduksi Bagus Surgical Mask yang nyaman dipergunakan dalam jangka waktu lama, tanpa adanya keluhan sakit di bagian telinga. 

 

Produk Bagus Surgical Mask memiliki beberapa kelebihan, yaitu : memiliki 3 lapisan proteksi yang lebih tebal bila dibandingkan dengan masker sejenis lainnya. Lapisan paling luar adalah Hygienic Breathable Macro Sheet, yaitu lapisan tembus udara yang higienis untuk menyaring debu dan partikel kasar dan memiliki sifat anti air yang efektif menahan percikan cairan atau droplet. 

Lapisan tengah adalah Meltblown Non-woven Filter Sheet, yaitu lapisan filter berkualitas surgical grade yang mampu menyaring bakteri dengan angka BFE (Bacterial Filtration Efficiency) ≥ 98 %, sehingga efektif menyaring cairan, darah, droplet dan partikel yang paling kecil (sesuai dengan standarisasi YY 0469-2011 Medical Surgical Masks). 

 

Sementara itu lapisan paling dalam adalah Hygienic Breathable Sheet, berupa lapisan lembut yang higienis untuk menyalurkan udara bersih dan berfungsi untuk menyerap cairan yang keluar dari mulut.

 

Kelebihan lainnya adalah adanya  Comfortable and Wide Earloop, Bagus Surgical Mask menggunakan   karet telinga yang lebih lebar, lembut dan lentur, sehingga nyaman digunakan dalam waktu yang lama tanpa  rasa sakit di telinga. Selain itu Bagus Surgical Mask memiliki Wide Fit Design yaitu area masker yang lebih lebar sehingga menutup lebih sempurna.

 

Selain memproduksi Bagus Surgical Mask, Bagus Group juga mengeluarkan masker berkualitas tinggi untuk anak yaitu Bagus Pipi Kids Surgical Mask yang memiliki fitur yang sama dengan masker dewasanya, dengan penambahan desain karakter yang lucu agar anak-anak suka memakainya.

Demi menjaga kesehatan diri dan keluarga tercinta, pastikan untuk selalu disiplin menggunakan masker yang tepat dan memakainya dengan benar saat Anda beraktivitas diluar rumah.